Loading...
Detail - Jalur pendaftaran - Jalur rpl
Detail Pola Seleksi Jalur RPL
Pola Seleksi Jalur RPL

Program RPL atau Rekognisi Pembelajaran Lampau adalah program yang memungkinkan calon mahasiswa menggunakan capaian pembelajaran yang diperoleh dari pendidikan formal, nonformal, informal, atau pengalaman kerja untuk melanjutkan pendidikan formal dan melakukan penyetaraan dengan kualifikasi tertentu di Universitas PGRI Yogyakarta. Program ini berlaku untuk program sarjana (S1) dan program magister (S2).

Jenis RPL yang Diterima:

  • RPL Tipe A: Berdasarkan Kepdirjendikti Nomor 91/E/KPT/2024 dan Permendikbudristekdikti No. 41 Tahun 2021, di mana mahasiswa dapat mengonversi hingga 70 SKS dari total SKS yang dibutuhkan, tergantung relevansi pengalaman dan capaian pembelajaran yang diperoleh.

Jadwal Pendaftaran:

  • Pendaftaran Program RPL berlangsung mulai dari 1 November 2024 hingga 24 Oktober 2025.

Ketentuan Pendaftaran:

  • Persyaratan Calon Mahasiswa:
    • Minimal lulusan sekolah menengah atas atau sederajat.
    • Memiliki pengalaman pendidikan nonformal, informal, dan/atau pengalaman kerja yang relevan dengan program studi yang akan ditempuh di Universitas PGRI Yogyakarta.
  • Proses Pendaftaran:
    • Calon mahasiswa dapat mendaftar melalui website pmb.upy.ac.id atau datang langsung ke Universitas PGRI Yogyakarta.
  • Dokumen yang Diperlukan:
    • Formulir pendaftaran yang telah diisi.
    • Scan atau foto KTP, kartu keluarga, ijazah terakhir, dan transkrip nilai yang telah dilegalisir dari perguruan tinggi asal (untuk konversi SKS).
    • Formulir aplikasi RPL dan daftar riwayat hidup
    • Dokumen pendukung pengalaman kerja atau capaian pembelajaran lainnya.

Biaya Pendaftaran:

  • Biaya pendaftaran Program RPL adalah Rp 500.000.

Tahapan Proses RPL:

  1. Konsultasi dan Pendaftaran: Pemohon dapat berkonsultasi dengan pengelola RPL dan mengisi formulir pendaftaran, serta menyerahkan dokumen pendukung.
  2. Evaluasi dan Konversi SKS: Dokumen yang diajukan akan dievaluasi oleh asesor RPL untuk menentukan jumlah SKS yang dapat direkognisi.
  3. Pengumuman dan Kelulusan: Setelah penilaian, pemohon akan menerima keputusan tentang kelulusan dan jumlah SKS yang diakui.
  4. Mulai Perkuliahan: Mahasiswa yang lolos seleksi dapat memulai perkuliahan di UPY sesuai dengan jumlah SKS yang telah direkognisi.

Bentuk Perkuliahan:

  • Perkuliahan di Program RPL dapat dilakukan secara offline maupun dengan metode blended learning (kombinasi tatap muka dan daring) sesuai dengan ketersediaan program.

Waktu Perkuliahan Kelas Karyawan:

  • Perkuliahan untuk kelas karyawan dijadwalkan mulai pukul 17.00 hingga 21.00 WIB dan dapat diselenggarakan jika jumlah pendaftar memenuhi batas minimal 15 orang per kelas.

Program RPL Universitas PGRI Yogyakarta memberi kesempatan bagi para profesional atau lulusan pendidikan sebelumnya untuk mendapatkan pengakuan atas capaian pembelajaran mereka, memudahkan proses melanjutkan pendidikan dengan jalur yang lebih efisien.


Share :

Hubungi kami